Senin, 13 Maret 2017

Wawancara Ennie Maendrayati

Saya mewawancarai seorang ahli BSS (Business Software Solutions). Beliau sudah berpengalaman sebagai konsultan accounting puluhan tahun. Ayo Kita ikuti wawancara yang dilakukan melalui telepon:

Apa pekerjaan Ibu saat ini ? 

Pekerjaan Saya saat ini sebagai BSS (Business Software Solutions) menjual FINA Software.

Apa pekerjaan Ibu sebelum membuka BSS (Business Software Solutions)  ?

Saya bekerja sebagai  pegawai di KAP Drs. J. Tanzil & Co selama 12 tahun

Mendirikan Konsultan  sendiri bersama Suami (Budi Santoso), Saya gabung dengan suami Saya 5 tahun saja dan suami  saya hingga saat ini masih mengeluti  dibidang konsultan.

Kenapa Ibu  mau buka BSS ?

  • Background Saya adalah konsultan yang berhubungan dengan accounting  jadi Saya ingin membuka BSS  FINA Accounting Software.
  • Dari pengalaman Saya banyak perusahaan yang  masih  manual.
  • Saya ingin  membantu   Client  dengan cara memberikan solusi  menggunakan software accounting kepada Client yang membutuhkan,  karena Software accounting dapat mengefesiensi waktu, membuat laporan accounting menjadi lebih mudah, menghasilkan data yang akurat, dan dapat terintegrasi.
  • Semakin berkembangnya teknologi  Saya yakin pasti banyak perusahaan yang membutuhkan Software Accounting.

Apakah menurut Ibu Ennie peranan dari BSS (Business Software Solutions)                    

Membantu memberikan solusi kepada Client  dengan menyelesaikan masalah Client  terkait dengan software accounting
  •  Membantu untuk pencapaian tujuan Customers
  •  Mempermudah pekerjaan dari semua divisi. Contoh laporan keuangan, penjualan, dan pembelian.
  • Dapat mensosialisasikan  pentingnya software accounting bagi perusahaan.

Kapan Ibu mulai buka BSS ?

Saya mulai Buka BSS pada tahun 2007, dengan  7 karyawan termasuk Saya.

Saat ini sudah mempunyai berapa customers Bu ?

ada sekitar 400 customers

Apa kesulitan terbesar saat menjalani  BSS?


  1. Adanya  kasus /case data error  pada customer  yang menguras konsentrasi,  waktu dan tenaga yang penyebabnya bisa dari  faktor  Human error  atau dari software-nya.
  2. Adanya complain dari Customer yang kurang paham untuk penggunaan software accounting pada awal–awal implementasi karena  customer proses adaptasi.

Bagaimana Cara mengatasi kesulitan tersebut ?


  1. Menyakinkan Customers  bahwa case dapat deselesaikan dengan baik dan  Team Kami cepat tanggap untuk mengatasinya.
  2. Dengan cara mensosialisasikan software Accounting  dengan pendekatan personal untuk memberikan pemahaman terkait software accounting.

Apa pengalaman  yang menyenangkan selama menjadi BSS ?

Dapat menjadi pendengar yang baik  sehingga bisa memberikan solusi yang tepat sesuai dengan kebutuhan Customer, pernah diinformasikan oleh calon customer bahwa perusahaan software yang lainnya saat presentasi hanya satu arah. Hal ini membuat Saya senang dan termotivasi untuk menjadi lebih baik lagi.

Kiat – kiat apa supaya menjadi BSS ?

a). Membentuk stuktur organisasi 
b). Kerja team dengan baik, kompak
c). Yakin  dan bangga dengan product sendiri
d). Yakin bahwa product dapat memenuhi pangsa pasar
e). Optimis untuk pencapain goal  

Demikian wawancara Kami dengan Ibu Ennie Maendrayati. 
Semoga bermanfaat bagi Pembaca.

Wawancara ini dilakukan oleh Siti Nurkholidah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar